Seri #09 Berbagi Bersama ATDIKBUD: Penguatan Pendidikan Vokasi untuk Percepatan Pemulihan Ekonomi

88 Views
Published
Judul: ➡️ "Seri #09 Berbagi Bersama ATDIKBUD: Penguatan Pendidikan Vokasi untuk Percepatan Pemulihan Ekonomi"

JADWAL:
???? Kamis, 01 April 2021
???? 14.00 - 16.00 WIB
???? Ada e-Sertifikat dari Kemdikbud
???? Link ruang webinar:
https://youtu.be/ENsp5uQ4AEs

Presensi untuk memperoleh e-sertifikat (sudah ditutup) :


=========
LATAR BELAKANG:

Ayo Ikuti Webinar bersama beberapa Atase Pendidikan dan Kebudayaan dari negara-negara tetangga, yang bercerita tentang penanganan Covid-19 di negara-negara dimana mereka ditugaskan dan bagaimana penyelanggaraan pendidikan di negara-negara tersebut selama masih adanya pandemi Covid-19

Jangan lupa untuk mengikuti acara ini.

Apa tugas dan fungsi Atase Pendidikan dan Kebudayaan adalah sebagai berikut?

A. Meningkatkan kerja sama bidang pendidikan, dengan indikator:
1) Meningkatnya jumlah mahasiswa asing di PT Indonesia (dharma siswa, beasiswa, dsb);
2) Meningkatnya jumlah penelitian kolaborasi;
3) Meningkatnya jumlah peserta magang, beasiswa, dan pertukaran pendidik dan tenaga kependidikan dalam rangka peningkatan kompetensi regional dan internasional;
4) Meningkatnya jumlah sister-school, sebagai benchmarking bagi sekolah SD, SMP, SMA, dan SMK bertaraf internasional di setiap kabupaten/kota

B. Menyelenggarakan pendidikan bahasa dan kebudayaan, dengan indikator:
1) Terselenggaranya Program Pendidikan Bahasa Indonesia bagi penutur asing
2) Terselenggaranya “Indonesian Studies” di PT luar negeri

C. Menyampaikan saran dan rekomendasi kebijakan pendidikan nasional berdasar-kan hasil pengamatan atas perkembangan/kecenderungan bidang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi di negara akreditasi, dengan indikator:
1) Tersusunnya saran dan rekomendasi kebijakan pendidikan nasional berdasarkan hasil pengamatan atas perkembangan/kecenderungan bidang pendidikan dan kebudayaan di negara akreditasi;
2) Tersusunnya saran dan rekomendasi kebijakan pendidikan nasional berdasarkan hasil pengamatan atas perkembangan/kecenderungan ilmu pengetahuan dan teknologi di negara akreditasi;

D. Membina masyarakat Indonesia khususnya pada pelajar, mahasiswa, dan karyasiswa dalam rangka meningkatkan rasa kebanggaan dan turut serta memperkenalkan kebudayaan Indonesia kepada masyarakat di luar negeri, dengan indikator:
1) Meningkatnya partisipasi masyarakat Indonesia khususnya para pelajar, mahasiswa, dan karyasiswa, dalam rangka meningkatkan rasa kebanggaan
2) Turut serta memperkenalkan pendidikan dan kebudayaan Indonesia kepada masyarakat di luar negeri.
Category
Praha
Be the first to comment